Minggu, 24 Juni 2012

Apakah sifat sombong itu bisa positif ?


Efek  positif dan negatif sifat sombong.
Pada umumnya sifat sombong dinilai negatif  tapi sebenarnya  juga berefek positif dalam proses perkembangan pribadi seseorang. Sifat sombong adalah sifat merasa lebih dibanding orang lain dan meremehkan orang lain.
Perbedaan dalam mengartikan  definisi sombong  merupakan perbedaan pemikiran yang didasarkan kepada sudut pandang masing-masing, kita anggap suatu hal biasa.
Salah satu pengertian sombong yang disampaikan oleh para ahli adalah sikap sombong itu suatu sikap yang  tidak mau diperintah dan tidak mau taat kepada peraturan. Mengapa mereka bersikap demikian karena cara pandang yang berbeda  yang berakibat kepada perbedaan menyikapi sesuatu. Mengapa mereka punya cara pandang demikian ? karena ilmu,pengalaman dan informasi yang mereka miliki.
Kalau demikian apa efeknya dalam pergaulan dunia,akhirat dan spiritual ? :

A..Efek positif.
1. Sombong adalah rasa percaya diri yang kadang berlebihan. Seseorang yang  mempunyai percaya diri yang tinggi akan menjamin keberhasilan dalam cita-citanya. Hasrat ini harus ada dalam perjalanan menuju visi kita dimasa depan. Hanya seseorang dengan percaya diri yang tinggi yang bias mengatasi masalah karena mempunyai hasrat dan tekad yang tinggi.
2. Sombong adalah kebanggaan kepada diri sendiri. Kebanggaan kepada diri adalah sifat positif yang perlu dimiliki agar bisa bergerak dalam kehidupan . Sifat minder dan tidak percaya diri disebabkan karena cara pandang yang negatif  dalam melihat diri sendiri dan tidak bangga dengan diri sendiri.  Jika kita melihat diri kita positif maka sikap kita akan positif demikian sebaliknya.
3. Sombong adalah keberanian. Jika telah bangga dan positif dengan dirinya maka akan muncul keberanian yang tanpa batas tergantung seberapa besar keyakinannnya. Keberanian ini yang akan memunculkan seseorang dalam tampilan pribadi yang mempesona, berani mengambil keputusan, berani tampil berbeda dan berani menetapkan tujuan di luar rata-rata manusia.
4. Sombong itu bisa berarti cinta. Jika seseorang telah jatuh cinta dan yakin dengan hal yang telah dicintai maka akan muncul kesan kebanggaan berlebihan dan kesan sombong karena merasa mempunyai sesuatu.

B. Efek negatif.
1. Kesombongan itu berarti kegagalan. Sifat sombong adalah sifat meremehkan orang lain dan meremehkan aturan, sifat ini yang akan membawa masalah dalam pergaulan dan kerja sehingga bisa berakibat kepada kegagalan.
2. Kesombongan itu bisa berarti permusuhan. Hal ini akan muncul dalam pergaulan bukan menciptakan kawan-kawan baru tapi musuh-musuh baru yang akan berada disekeliling kita. Lingkungan yang mestinya bisa dibina justru dihancurkan dengan sifat ini, jadi bukan lagi menjadi pembangun tapi penghancur atau perusak.
3. Kesombongan itu bisa berarti kejahatan. Keputusan yang salah yang diputuskan karena kebutaan dan kesombongan bisa menciptakan kaejahatan  dan bencana bagi orang lain . Arogansi yang dimunculkan dari sifat sombong ini biasanya akan membuat kekacauan yang besar dalam pergaulan dan masyarakat.
4. Kesombongan itu bisa berarti over acting atau   bertingkat laku yang berlebihan yang bias`nya dilakukan untuk menutupi kekurangan seseorang. Karena tidak ada orang yang sempurna maka biasanya tingkah ini dilakukan seseorang untuk menutupi banyak kekurangan dirinya.

Bagaimana kesombongan itu menurut   perspektif ajaran agama ?
1.       Manusia sombong masuk neraka.
2.       Manusia sombong dibenci tuhan.
3.       Manusia sombong akan dihukum tuhan didunia dan diakhirat.

Siapa contoh manusia sombong yang disebut dalam agama sepanjang sejarah ?
 Raja FIR’AUN/Ramses 3/Faruq  dari mesir dimasa lalu yang diakhir hidupnya dihancurkan dan dikalahkan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar