Sabtu, 24 November 2012

Money Action.

Dari forum Mario Teguh GW, 11 November 2012.
Inilah hukum kekayaan yang di jelaskan oleh Mario teguh :
1. Orang itu akan kaya kalau bekerja cerdas.
Statement ini banyak dikritik orang karena orang yang bekerja cerdas bekerja dengan ide da kelicikan, tetapi pekerja keras kadang tidak bekerja cerdas dan akan gagal. Yang lebih benar sebagian orang berpendapat bahwa selain kerja keras juga harus kerja cerdas, jadi keduanya dipakai. Pekerja cerdas cenderung menggunakan taktik strategi curang dan memanfaatkan orang lain. Intinya jangan bermalas-malasan.

2. Ide lebih bahal dari uang.
Sebuah ide untuk melakukan suatu hal adalah lebih mahal dan bernilai besar dan penting dari pada uang karena dengan ide ini akan menciptakan banyak uang.Ide-ide inovatif yang membangun akan berguna banyak untuk masyarakat dan membantu banyak orang dan menghasilkan uang.

3. Yang senang bicara uang cenderung lebih cepat kaya.
Ini sebuah hukum pikiran yang menyatakan bahwa seseorang cenderung kepada apa yang dia pikirkan karena setiap syaraf dan gerakan fisik dan psikis akan condong dan mengarah kesana sehingga akan lebih fokus dan konsentasi tinggi kepada yang dipikirkan.

4. Cari pekerjaan dan jangan cari uang.
Dengan adanya pekerjaan kita akan mendapatkan skill untuk berlatih dan punya pengalaman, dengan kemampuan dan skill yang baik kita akan menghasilkan uang. Pekerjaan akan mencari orang-orang yang mempunyai skill bagus.

5. Tuhan akan memberikan uang kepada yang pantas untuk menerima.
Jika kita pandai bersyukur kepada tuhan artinya menjalankan semua perintah tuhan dengan tulus dan amanah dan tidak sombong  kita akan dipercaya oleh tuhan untuk memegang kekayaan itu. Jika tuhan bermaksud menghukum suatu kaum maka akan diberikan kekayaan itu kepada orang yang kikir dan dholim untuk menyiksa masyarakat itu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar